AdvertorialBENGKULUHeadline

Anggota DPRD Kota Bengkulu, Marliadi Sorot Hiburan Malam Yang Beroperasi di Bulan Ramadhan

Kota Bengkulu,mitratoday.com – Bulan Ramadhan merupakan Bulan yang penuh berkah bagi umat Muslim dalam menjalankan ibadah Puasa. Namun, dalam masa Bulan Ramadhan tak ayal jika tempat-tempat maksiat masih ada yang beroperasi.

Hal itu tentu menjadi perhatian serius dari Pemerintah Kota Bengkulu, salah satunya yakni dari Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kota Bengkulu dari Partai Gerindra.

Ia sorot aktivitas hiburan malam selama ramadan 1444 H yang masih saja beroperasi, tentu hal itu menurutnya sangat miris, lantaran masih saja ada pengelola tempat hiburan malam, melanggar aturan jam operasi selama ramadan.

Menurutnya, apa yang dilakukan pengelola hiburan malam ini, tercermin saat razia yang dilakukan petugas gabungan Satpol PP di beberapa tempat hiburan malam Kota Bengkulu belum lama ini.

“Padahal selama Ramadan, sudah disampaikan pihak terkait mengenai jam operasional hiburan malam. Namun, imbauan yang dilayangkan seperti tidak dihiraukan. Yang jelas, tempat hiburan malam selama di bulan puasa ini sudah diatur jadwal bukanya.” Kata Marliadi.

Politisi Gerindra ini menegaskan, kalau masih melanggar dan tidak sesuai aturan, pihaknya berharap Satpol PP dan keamanan dapat menindaknya.

“Saya mengajak semua masyarakat, sama-sama menjaga dan saling menghormati. Sehingga kerukunan beragama di Kota Bengkulu, tetap terjaga dengan baik. Saya berharap kita semua bisa memanfaatkan bulan yang suci ini dengan sebaik baiknya, terutama dalam beribadah,” ucap Marliadi, Kamis (06/04/2023). (Adv)

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button