DaerahHeadlinejawa Timur

Bupati Sanusi : Masyarakat Harus Bergerak, Jangan Nunggu Komando

Penulis : Sigit

Malang,Mitratoday.com-Bupati Malang HM.Sanusi meminta masyarakat untuk menjaga diri sendiri untuk menghindari dampak tertular virus Covid – 19

Masyarakat harus ikut bersama bergerak melakukan penanganan dan pencegahan virus Covid-19, caranya dengan menyelamatkan diri sendiri , hindari keramaian , hindari interaksi dan bersentuhan seperti salaman, bahkan kalo diundang kesebuah acara gk usah datang ,jangan nunggu komando,”tegas Sanusi saat sidak ke Posko Covid-19 senin(23/3/2020).

Menanggapi cepatnya penyebaran virus Corona,lanjut Sanusi, masyarakat harus membantu upaya pemkab Malang untuk menangani penyebaran virus Corona,artinya dengan memproteksi diri sendiri sehingga tidak terkena dampak tertular Corona ini.

Sanusi juga menjelaskan pihaknya telah mendistribusikan Alat Pelindung Diri ke berbagai Puskesmas dan RSUD Kanjuruhan . Hal ini dilakukan ,dengan harapan tim medis bisa bekerja maksimal tanpa harus berpikir tertular virus Covid-19. Bahkan Sanusi menandaskan anggaran penanganan Corona Kabupaten Malang bisa dibelanjakan untuk pengadaan APD.

Sanusi juga mempersilahkan RS Swasta yang ada di Kabupaten Malang untuk bergabung terkait penanganan virus Covid – 19 tersebut.

“Silahkan RS swasta yang punya kepedulian terhadap penanganan Corona bisa bekerjasama dengan Pemkab ,nantinya apa yang dibutuhkan akan kita penuhi. Satgas Covid -19 juga akan menanggung penuh biaya perawatan pasien corona,”tutup Sanusi.

Dikesempatan yang sama ,Kepala Satgas Covid – 19 Kabupaten Malang Drs. Bambang Istiawan menerima bantuan uang tunai dari Forum Masyarakat Tionghoa Malang Raya.
Bantuan tersebut diberikan sebagai bentuk kepedulian komunitas etnis tionghoa terhadap upaya penanganan dan pencegahan Corona di Kabupaten Malang.

“Kami apresiasi ,bantuan yang diberikan ini , mohon dukungan masyarakat sehingga kita bisa melakukan penanganan dan pencegahan virus Corona di Kabupaten Malang. Kami juga menghimbau masyarakat untuk tidak panik terkait merebaknya pendemi Corona di Kabupaten Malang. Jaga kesehatan dan minimalisir berinteraksi langsung dengan masyarakat, terapkan pola hidup sehat,jika terdapat warga yang mengalami gejala batuk pilek dan sesak nafas silahkan langsung diperiksakan ke Puskesmas terdekat sehingga cepat diketahui jenis penyakitnya,”tutup Bambang Istiawan.

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button