DaerahHeadlineMalangPolitik

Gibran Cawapres Prabowo, Arek Jatim Tegaskan Dukungan Kepada Ganjar-Mahfud

Malang,mitratoday.com – Aliansi Relawan dan Komunitas Jawa Timur (AREK Jatim) hadiri Konsolidasi Relawan Ganjar Pranowo – Mahfud MD se-Jawa Timur bersama Puan Maharani di Ballroom Grand City LT IV, Surabaya, Sabtu (21/10/2023).

Nampak hadir dalam konsolidasi bersama relawan, antara lain, Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani, Ketua TPN Ahmad Basarah, Ketua TPD Ganjar-Mahfud Jatim Budi Sulistyono (Kanang), Ketua DPD PDI Perjuangan Jatim Said Abdulah, Sekertaris DPD PDI Perjuangan Jatim Sri Untari, Anggota DPRD Jatim Daniel Rohi, dan pengurus partai pendukung Hanura, PPP dan Perindo.

Dalam sambutannya Puan Maharani minta agar relawan tetap satu barisan dan satu komando untuk menangkan Ganjar-Mahfud. Oleh karena itu, Puan berhrap tiap-tiap organ relawan harus selalu fighting spirit yang berdampak pada kinerja para relawan dalam menghadapi Pilpres 2024.

“Yakinlah apa yang kita lakukan bukan untuk Ganjar-Mahfud, tapi untuk Indonesia kedepan.” tegasnya.

Dengan bergotong royong dan bahu membahu, mempertahankan basis suara, Puan optimis meraih target suara diatas 60 persen di Jatim untuk kemenangan AweGanjar-Mahfud.

“Kami optimis bahwa target di Jawa Timur akan mempertahankan perolehan suara yang lalu, plus kami akan tambah suaranya. Doakan semoga apa yang menjadi cita-cita ini bisa sama-sama kita buktikan pada waktunya.”tandasnya

Sebelum mengakhiri sambutannya, Puan meminta relawan di Jawa Timur harus meminggirkan rasa pesimistis mensosialisasikan dan mengenalkan pasangan yang diusung.

“Kami meyakini apa yang kami dukung, bantu, dan memperjuangkan, itu untuk masa depan Indonesia ke depannya,” tandasnya.

Menanggapi dideklarasikan Gibran sebagai Cawapres Prabowo oleh partai Golkar, Puan mengatakan sudah mendengar dan mengetahui.

“Yang saya ketahui, Mas Gibran baru menerima rekomendasi dari Partai Golkar, namun bagaiman setelah ini belum ada keputusan, jadi saya belum bisa mengatakan apa-apa.”ungkapnya

Kepada awak media, Puan mengemukakan bahwa Gibran sudah menemui dirinya dan menyampaikan bahwa ada kemungkinan mengikuti Pilpres 2024 sebagai pendamping Prabowo.

“Ini kemudian tidak saya tujukan ke siapa-siapa, namun dari situasi menjelang pemilu yang akan datang tentu saja, bisa saja kawan menjadi lawan, lawan menjadi kawan. Jadi tentu saja kita harus antisipasi hal tersebut, sehingga kekompakan dan soliditas antara partai pendukung dengan para relawan tentu saja akan sangat baik kalau kita kemudian bersatu dalam memenangkan Jawa Timur kedepan.”tegasnya

Puan memastikan bahwa partainya tetap solid sekalipun ada yang memutuskan pergi meninggalkan PDI Perjuangan yang selama ini menjadi rumahnya.

“Kalau memang saudara, keluarga, dan teman kita tidak bersama kita, bukan berarti kita gamang hati, kita berubah, kita takut. Tetap semangat memenangkan Ganjar-Mahfud.”ujar Ketua DPR RI tersebut.

Konsolidasi relawan yang dihadiri oleh organ-organ relawan dari seluruh pelosok Jawa Timur ini pun tidak disia-siakan oleh Arek Jatim yang ikut datang dalam acara tersebut untuk segera mendeklarasikan dukungan setelah diumumkannya Cawapres Ganjar.

“Dengan diumumkan dan didaftarkannya Bapak Mahfud MD sebagai Cawapres mendampingi Ganjar ke KPU, semakin menguatkan dukungan kita.”jelas Andy Sinyo Ketua Umum Arek Jatim usai acara konsolidasi relawan.

Andi Sinyo menyebutkan bahwa AREK JATIM sudah mengantongi SK sehingga menjadi Tim Kemenangan Nasional (TKN) Ganjar Pranowo – Mahfud MD untuk Pilpres 2024. Maka dengan ambil bagian dalam konsolidasi tersebut, bisa dikatakan Arek Jatim sudah menabuh genderang perang dengan menjadikan politik yang santun, indah dan bermartabat.

“Meskipun beda politik beda pilihan itu sudah biasa, tetapi tetap tali persaudaraan khususnya di Malang Raya harus tetap kita jaga dan kondusif. AREK JATIM menjadi pelopor terdepan menyongsong Pemilu 2024, tegak lurus untuk kemenangan Ganjar Pranowo – Mahfud MD Presiden 2024,” pungkasnya.

Pewarta : Aril

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button