DaerahHeadlineTegal

Polres Tegal Geruduk Markas TNI se-Kabupaten Tegal

Tegal,mitratoday.com – Kapolres Tegal siapkan tim serbu yang beranggotakan PJU Polres Tegal untuk ramai-ramai geruduk kantor tentara se-Kabupaten Tegal usai pelaksanaan upacara peringatan HUT TNI ke-78 tahun 2023 yang digelar bersinergi TNI-Polri di halaman Markas Kodim 0712/ Tegal, Kamis (05/10/2023).

Kapolres Tegal AKBP Mochammad Sajarod Zakun S.H., S.I.K., melalui Wakapolres Tegal Kompol Johan Nanuru, S.I.K., S.H., membagi tugas untuk memberikan kejutan pada markas-markas tentara yang ada di Kabuapten Tegal, seperti Kodim 0712/ Tegal, Brigif IV/ Dewa Ratna, Yonif 407/ Padma Kusuma, Bekang IV. 1-1 Slawi, Kompi Zipur, Satradar, Lanal Tegal, CPM Tegal & 18 Markas Koramil se-Kabupaten Tegal.

Dalam kejutannya, para Perwira Polres Tegal membawa kue tart atau nasi tumpeng, sebagai peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasional Indonesia, sebagai salah satu instasi penjaga kedaulatan NKRI yang sangat penting dalam tatanan Indonesia. Kemudian, menggelar doa bersama agar tetap dapat memberikan pengabdian terbaik kepada nusa dan bangsa Indonesia dengan tetap berlandaskan Pancasila.

Pada kesempatan tersebut, Perwira Polres Tegal memberikan potongan tumpeng pertama kepada Komandan TNI yang disambangi, sebagai bentuk penghormatan dan apresiasi atas pelaksanaan tugas-tugas TNI yang aktif memberikan bantuan terhadap Polres Tegal dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta mengawal kebijakan pemerintah serta sinergi yang telah terjalin baik dalam menangi isu-isu gangguan keamanan di Kabupaten Tegal.

Kapolres Tegal melalui Wakapolres Tegal memberikan apresiasi “Selamat kepada seluruh TNI khusunya di Kabupaten Tegal, semoga sinergi yang telah terjalin solid, tetap dapat kita pertahankan dalam rangka memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat serta tetap bisa menjaga keutuhan NKRI dan Pancasila,” pungkasnya.

Pewarta : Hartadi

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button