DaerahHeadlineTegal

Polres Tegal Lakukan Ramp Check Angkutan Umum di Terminal Bus Dukuhsalam, Ini Tujuannya

Tegal,mitratoday.com – Dalam rangka mewujudkan kamseltibcarlantas menjelang Ramadhan dan Idul Fitri 1445 H tahun 2024, Polres Tegal bersama stakeholder terkait melaksanakan Ramp Check Angkutan Umum yang dilaksanakan di Terminal Bus Dukuhsalam, Slawi, Rabu (6/3/2024).

Kapolres Tegal AKBP Mochammad Sajarod Zakun. S.H., S.I.K melalui Kasat Lantas AKP Wendi Andranu, S.T.K., S.I.K. menyampaikan pemeriksaan kelayakan dilakukan terhadap armada bus serta para pengemudinya.

“Kami melaksanakan pengecekan teknis berupa, pengecekan ban, rem, speedometer, apar pemadam kebakaran serta kelengkapan bus antara lain STNK, SIM, Surat Kartu Pengawasan Angkutan Penumpang Umum, dan surat Uji Kendaraan (KIR),” ungkap Kasat lantas.

Kanit Turjagwali Satlantas Polres Tegal Ipda Chrisna Adi Winata, S.H saat ditemui di lokasi pemeriksaan menambahkan pemeriksaan armada bus dalam kondisi lengkap surat-surat dan kendaraan layak jalan.

“Kami Juga melakukan pembagian leaflet/brosur dan sticker tertib berlalulintas dalam rangka Ops Keselamatan Candi 2024 serta mengimbau agar selalu berhati-hati dan tertib berlalulintas pada saat membawa penumpang kepada para driver dan kru bus,” pungkas Ipda Crisna.

Pewarta : Hartadi

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button