Bangka BelitungDaerah

Rayakan HUT Satpam, Kapolres Bateng Beri Santunan Anak Yatim dan Kaum Duafa

Penulis : RN

Koba,Mitratoday.com- Kapolres Bangka Tengah (Bateng) AKBP Slamet ady purnomo adakan syukuran dengan memotong nasi tumpeng hingga menyantuni anak yatim dan kaum duafa di halaman Mapolres Bateng,di Hari ulang tahun satpam ke 40 tahun,Selasa (02/02/2021).

Di acara HUT ini selaku Pembina Satpam Bateng ingin mempererat jalinan silaturahmi keluarga Satpam. Dikesempatan ini, ia juga mengundang anak yatim untuk diberikan santunan sebagai wujud kepedulian Satpam di Bateng,”Alhamdulillah tadi pagi kegiatannya berjalan lancar,” kata AKBP slamet.

Ia menyebut tema yang diangkat pada kegitan hari ini, yakni Meningkatkan Profesiobalisme dan Kompetensi Satpam menjadi Profesi yang membanggakan dan bermartabat.

“Hari ini merupakan agenda puncak HUT Satpam ke 40 tahun di Bateng. Agendannya Syukuran memotong nasi tumpeng, hingga menyantuni anak yatim dan kaum duafa,” ungkapnya.

Sebelumnya, kata AKBP Slamet, pihaknya telah melaksanakan pembentukan panitia HUT Satpam. Bhakti sosial di beberapa Masjid, hingga kegiatan Zoom meeting webinar HUT Satpam tentang tupoksi dan peran satpam melibatkan anggota Satpam dan Polres Bateng.

“Secara kontinue, kamipun terus melaksanakan Anjangsana ke ruma Lansia di Bateng,” ulas AKPB Slamet.

AKBP Slamet berharap kedepan Satpam menjadi garda terdepan bersama Polri mewujudkan situasi kamtibmas yang aman, damai, sejuk dan kondusif di wilayah hukum Polres Bateng.

“Apa yang kami lakukan ini mudah-mudahan bermanfaat untuk masyarakat Bateng,”harapnya.

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button