BudayaHeadlinejawa Timur

Satu Kecamatan Di Kabupaten Malang , Harus Ada satu Kesenian Khas

Malang,mitratoday.com-Kekayaan seni budaya di Kabupaten Malang menjadi keuntungan tersendiri bagi masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Malang, Hal ini karena dengan banyaknya kesenian budaya yang ada , menjadi bukti bahwa Kabupaten Malang memiliki beragam aneka budaya yang akan mampu mendongkrak pariwisata di Kabupaten Malang.

Plt Bupati Malang , Drs.HM Sanusi .MM Menilai, berbagai macam kesenian tersebut menjadi modal tersendiri bagi Pemerintah Kabupaten Malang untuk mendongkrak kunjungan wisata di Kabupaten Malang. Meski demikian , kesenian dan Budaya tersebut tidak dapat berkembang jika tidak ada dorongan dari seluruh elemen yang ada , mulai masyarakat hingga pemerintah daerah.

Ia mencontohkan , seni jaranan , merupakan salah satu ciri khas keanekaragaman budaya di Kabupaten Malang.” Seni jaranan ini identik dengan kesenian spiritual , dan ini salah satu ciri khas yang dimiliki masyarakat Kabupaten Malang , harus dikembangkan agar menjadi salah satu branding Kabupaten Malang,”kata Plt Bupati Malang HM.Sanusi saat menutup festival Jaranan Kabupaten Malang di Pendopo Pamkab Malang Kepanjen minggu (4/8)

Bahkan , lanjut Sanusi untuk semakin memperkuat Branding tersebut , dirinya meminta Dinas Pariwisata dan Budaya (Disparbud) Kabupaten Malang untuk menampilkan berbagai kesenian terutama seni tari dalam berbagai event berskala besar. Hal ini perlu dilakukan agar selain dikenal masyarakat luas , juga untuk menunjukan eksistensi kesenian tersebut menjadi salah satipu ciri khas Kabupaten Malang.

Saya minta setiap ada event besar, kesenian khususnya seni tari tersebut harus di tampilkan, agar masyarakat luas semakin tahu dan mengerti bahwa Kabupaten Malang ini kaya akan kesenian tradisional,”tandas Sanusi.
Sementara Kepala Disparbud Made Arya Wedhantara , mengatakan pihaknya bakal mengagendakan pagelaran seni tari ini setiap bulan untuk ditampilkan.

“Akan kita adakan secara bergiliran setiap kecamatan untuk menampilkan kreasi seni tari tersebut agar semakin dikenal masyarakat terlebih wisatawan yang berkunjung ke Kabupaten Malang,”kata Made arya Wedhantara.

Dari tampilan tersebut , pihaknya bakal merekrut salah satu penari disetiap kecamatan untuk dikumpulkan dan dilatih berbagai kesenian tari khas Kabupaten Malang.
“Nantinya para penari yang terpilih dari 33 kecamatan ini setelah di latih , akan ditampilkan disetiap event besar di Kabupaten Malang.

Harapannya brand Kabupaten Malang sebagai daerah yang kaya budaya ini akan semakin dikenal masyarakat luas, sehingga mampu mendongkrak pariwisata di Kabupaten Malang,”tutur Made.

(GT)

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button