DaerahHeadlineJember

Warga Sumbersari Antusias Ikuti Jalan Sehat Dalam Rangka HUT RI Ke-78

Jember,mitratoday.com – Kelurahan Sumbersari Kecamatan Sumbersari mengadakan jalan sehat yang diikuti oleh semua warga Sumbersari yang ikut serta memeriahkan jalan sehat.

Adapun jarak yang di tempuh adalah 5 km, dengan start dari Kantor kelurahan Sumbersari Jalan Halmahera, Jalan Karimata, Jalan Riau, Jalan Mastrip dan menuju Jalan Jawa, finish di kantor kelurahan.

Bhatara Pragusta berharap nantinya Gerak Jalan Sehat ini menjadi agenda tahunan dalam rangka menyambut HUT RI untuk mengenang perjuangan para pahlawan.

“Dengan kegiatan gerak jalan sehat untuk mengenang semangat perjuangan para pejuang terdahulu dan tentunya dengan mengikuti gerak jalan kita lebih sehat, dan dapat membawa hadiah utama Sepeda Listrik,” ungkap Bhatara, Lurah Sumbersari.

Lebih lanjut, Bhatara mengungkapkan bahwa dalam kegiatan gerak jalan sehat diluar dugaan panitia, pesertanya bisa mencapai ribuan peserta perorangan dan hampir sekitar warga Kelurahan Sumbersari.

“Terima kasih pada semua pihak yang telah menyukseskan pelaksanaan kegiatan ini secara umum berjalan dengan lancar. Harapan kami untuk tahun depan peserta lebih tertib sehingga pelaksanaan akan lebih baik,” ungkap Bhatara.

Regar Jeane, Camat Sumbersari menyampaikan, “Alhamdulillah gerak jalan Kelurahan Sumbersari bisa kita laksanakan tentu saja dengan adanya kegiatan ini kami ingin membangkitkan rasa nasionalisme masyarakat biar semakin cinta kepada tanah air,” tuturnya.

“Harapan kami selain membangkitkan rasa nasionalisme juga masyarakat semakin antusias untuk mengikuti gerak jalan sehat, dengan seragam yang warna-warni. Semoga kegiatan di tahun depan akan tambah meriah lagi,” ujarnya, Minggu (03/06/2023).

Pewarta : Solichin

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button