Daerahjawa Timur

WFH Bergilir, Kebutuhan Air Baku Sawah Tidak Terganggu

Penulis : Sigit

Malang,Mitratoday.com-Program Kegiatan Dinas Pekerjaan Umum Sumber Daya Air (PU SDA) dipastikan tetap berjalan, meski menerapkan sistem Work From Home (WFH) terhadap seluruh pegawai, pasca penetapan status Darurat Nasional Corona Virus Disease(Covid-19).

Hal ini dibenarkan Kepala Dinas PU SDA Ir.Aviecena Mediseca Saniputra.MT .

“Sama dengan OPD lainnya , kami terapkan WFH tapi kita terapkan bergiliran dan dibagi shift , jadi meski WFH ,kinerja tetap harus digenjot,”ujar Aviecena Jum’at (3/4/2020).

Ia mencontohkan, salah satu tugas dinas yang dipimpinnya adalah mengatur dan menjaga ketersediaan air baku sawah. Artinya kebutuhan air baku sawah petani harus tetap terjaga dengan baik.

“Kita berkewajiban mengawal pertanian dengan menjaga ketersediaan air baku sawah bagi petani supaya bisa panen sesuai jadwal tanpa ada kendala, artinya dengan kondisi seperti sekarang ini jangan sampai mengganggu pertanian di Kabupaten Malang. Ini juga bentuk mengawal ketahanan pangan di Kabupaten Malang,”tutup Aviecena

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button